Nazulal Q, Syahrun (2018) Peran koperasi Pondok Pesantren dalam menumbuhkan karakter wirausaha santri Pondok Pesantren Miftahul Huda Kepanjen Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
14130090.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Koperasi merupakan lembaga perekonomian yang berasaskan kekeluargaan dan dijadikan sebagai toggak perokonomian bangsa Indonesia seperti yang tertera dalam GBHN 1988. Adanya koperasi di lingkungan merupakan sebagai pengimplementasian pembelajaran fiqih muamalah, penerapan konsep ta’awun, Ukhuwah dan tholabul Ilmu. Selain itu koperasi pesantren merupakan wadah pendidikan kewirausahaan bagi santri. Seorang santri harus memiliki karakter wirausaha agar dapat menciptakan suatu peluang usaha saat terjun dimasyarakat. Dengan pendidikan kewirausahaan diharapkan dapat membekali santri dengan berbagai kemampuan sesuai dengan tuntutan zaman. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui upaya Kopontren dalam membentuk jiwa wirausaha santri pondok pesantren Miftahul Huda Kepanjen Malang, (2) Untuk mengetahui wujud karakter wirausaha santri di pondok pesantren Miftahul Huda Kepanjen Malang, dan (3) Untuk mengetahui bentuk realisasi (realita) jiwa wirausaha santri pondok pesantren Miftahul Huda Kepanjen Malang.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif. penelitian ini ingin memaparkan data secara deskriptif, mengkaji, serta memahami fenomena sosial yang berhubungan dengan peran koperasi pondok pesantren dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan santri pondok pesanren Miftahul Huda Malang. Instrumen kunci adalah peneliti sendiri dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Upaya Koperasi Pesantren Miftahul Huda dalam menumbuhkan jiwa wirausaha santri dilakukan dengan cara pembinaan, pendidikan dan pelatihan-pelatihan serta pembiasaan (penanaman jiwa wirausaha sejak dini) kepada santri. (2) Wujud nyata dari pembentukan jiwa wirausaha santri dapat kita lihat dari karakter yang dimiliki santri yakni antara lain: Memiliki tanggung jawab, Kreatif dan inovatif, Jujur, Semangat, Ulet dan tekun, Mampu membaca peluang bisnis, Berani mengambil resiko, dll (3) Bentuk realisasi dari jiwa wirausaha santri dapat dilihat dari usaha yang dilakukan oleh para santri dan alumni.
ABSTRACT
Cooperation is an economic institution that based on kinship and made as pillar of Indonesian economy as mentioned in GBHN 1988. The existence of cooperation in the society is an implementation of learning fiqh muamalah, application of the concept of ta'awun, ukhuwah and tholabul Ilmu. Furthermore, Pesantren’s cooperation is a place of entrepreneurship education for Santri. A Santri must have the character of entrepreneurship in order to create a business opportunity when they are in the society. Entrepreneurship education is expected to guide students with various capabilities in accordance with the demands of the era. This study aims at (1) knowing the efforts of Kopontren (Pesantren’s Cooperation) in creating the entrepreneurship of boarding school students in Miftahul Huda Kepanjen Malang, (2) knowing the form of entrepreneurship character of students at Miftahul Huda boarding school, Kepanjen Malang.
This study is quantitative research with the type of research used is descriptive qualitative. It is going to describe data descriptively, assess, and understand social phenomena related to the role of cooperation of boarding school in growing the entrepreneurial spirit of students from Miftahul Huda Malang. The key instrument is the researcher himself and the data collection techniques used are interview, observation and documentation. The result of this study reveals that: (1) the effort of Miftahul Huda Pesantren’s Cooperation in developing entrepreneurship of santri is done by way of coaching, education, training and habituation (entrepreneurship early on) to santri. (2) the real manifestation of the entrepreneurship of the students can be seen from the characteristics of the students i.e : Having responsibility, creative and innovative, be honest, Spirit, Resilient and Diligent, Able to read business opportunities, Dare to take risks, etc.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Bashith, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Peran; Koperasi pondok pesantren; Karakter wirausaha santri; Role; cooperation of boarding school; entrepreneurship of santri | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Durrotun Nafisah | ||||||
Date Deposited: | 20 Feb 2019 08:48 | ||||||
Last Modified: | 31 Mar 2023 12:50 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/12941 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |