Salimah, Hamidatus (2017) Strategi guru dalam pengembangan kecerdasan emosional siswa kelas V di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13140018.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Kecerdasan emosional merupakan kemampuan untuk menyikapi pengetahuan-pengetahuan emosional dalam bentuk menerima, memahami, dan mengelolanya. Aspek ini akan mengajarkan kepada peserta didik tentang pentingnya menyikapi pengetahuan-pengetahuan emosional. Di samping itu, kecerdasan emosional siswa ini adalah kemampuan peserta didik agar bisa mengenal dan mengelola emosi dirinya serta mampu menerima dan memahami emosi orang lain. Oleh karena itu agar peserta didik dapat mengarahkan pola pikir dan perilaku yang baik dalam kehidupan sehari-hari baik di sekolah, rumah maupun masyarakat maka sangat dibutuhkan peran guru untuk membantu mengembangkan kecerdasan emosional mereka, dan sesuai juga dengan peran guru sebagai pendidik untuk mencerdaskan dan memperbaiki akhlak peserta didik.
Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan kecerdasan emosioanl siswa kelas V pada pembelajaran pendidikan kewarganegaraan di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum Gejugjati Lekok Pasuruan, (2) mendeskripsikan strategi guru dalam pengembangan kecerdasan emosional siswa kelas V pada pembelajaran pendidikan kewarganegaraan di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan.
Untuk mencapai tujuan di atas, digunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif, dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan cara pengumpulan data, mereduksi data yang tidak relevan, menyajikan data, kemudian penarikan kesimpulan. Dalam menguji keabsahan data digunakan teknik tringulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) kecerdasan emosional siswa kelas V pada pembelajaran pendidikan kewarganegaraan di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan adalah kemampuan untuk mengenal emosi diri sendiri dan orang lain dan kemampuan mengelola emosi, (2) Strategi guru dalam pengembangan kecerdasan emosional siswa kelas V pada pembelajaran pendidikan kewarganegaraan di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan adalah dengan strategi di dalam pembelajaran dan strategi di luar pembelajaran.
ENGLISH :
Emotional intelligence is the ability to respond emotional knowiedges in the from of receiving, understanding and managing. This aspect will teach students about the importance of responding emotional knowledges. Besides, emotional intelligence is the students’ ability to understand and manage their emotions and be able to accept and understand the emotion of others. Therefore, in order for students to be able to direct mindset and behavior in daily life both in school, home and society, so it’s very recessary the teacher’s role to help develop their emotional intelligence and the teacher’s role as educator to educate and improve students’ morals.
The purpose the research are 1) to describe the emotional intelligence of fifth granders’ studentsin civics learning at Islamic School Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan. 2) to describe the teacher’s strategy in developing emotional intelligence of fifth grandes’ students in civics learning at Islamic School Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan.
To achieve the purpose of research, the researcher used descriptive qualitative approach and the technique to collect data are abservation, interview and documen tation data were analyzed by collecting data, reducing irrelevant data, presenting data and make conclusion. in testing the validity of data , the researcher uses tringulasi technique.
The result of research show that 1) emotional intelligence of fifth granders’ studenst in civics learning at islamic school miftahul ulum 1 gejugjati lekok pasuruan is the ability to know self emotions and others and also to manage emotions. 2) The teacher’s strategy in developing emotional intelligence of fifth granders’ students in civics learning at Islamic School Miftahul Ulum 1 Gejugjati Lekok Pasuruan is strategy inside and outside learning.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yaqien, Nurul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategi Guru; Pengembangan; Kecerdasan Emosional; Teacher’s strategy; Development; Emotional intellgence | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Mely Santoso | ||||||
Date Deposited: | 23 Jul 2018 14:42 | ||||||
Last Modified: | 23 Jul 2018 14:42 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/11735 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |