Ayunin, Sheyla Qurrota (2010) Analisis vegetasi di Savana Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN-BTS). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Thesis Fulltext)
06520011_Skripsi.pdf Download (15MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Taman Nasional Bromo Tengger Semeru TN-BTS merupakan salah satu kawasan pelestarian alam yang memiliki keragaman hayati yang cukup tinggi sehingga berpotensi mampu menjaga keseimbangan ekosistem alami maupun sebagai sumber daya hayati yang dapat dimanfaatkan bagi kehidupan. Savana merupakan vegetasi utama dikawasan TN-BTS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi dan kelimpahan jenis vegetasi savana, ada tidaknya perbedaan komposisi dan kelimpahan jenis vegetasi savana, dan jenis vegetasi savana yang dominan di daerah tidak terbaka dan pasca kebakaran Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN-BTS). Penelitian dilakukan di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru pada bulan Februari sampai dengan Mei 2010. Penelitian ini dilakukan pada daerah TN-BTS seluas 50.276,20 ha dengan menggunakan metode belt transek.
Hasil penelitian di daerah tidak terbakar diperoleh 29 spesies, 11 spesies tumbuhan perdu dan 18 spesies tumbuhan herba. Pada daerah pasca kebakaran terdapat 28 spesies, 14 spesies tumbuhan perdu dan 14 spesies tumbuhan herba. Kelimpahan jenis tertinggi di daerah tidak terbakar pada tumbuhan herba adalah dari jenis Imperata cylindrica L (106,57 %) dan kelimpahan jenis terendah adalah dari jenis Cyperaceae 1 (0,72%). Pada tumbuhan perdu nilai kelimpahan jenis tertinggi adalah dari jenis Pteridium aquilinum L (248,33%) dan nilai kelimpahan jenis terendah adalah dari jenis Bidens pilosa L (0,94%). Pada daerah pasca kebakaran nilai kelimpahan jenis tertinggi pada tumbuhan herba adalah dari jenis I. cylindrica L (137,87%) dan nilai kelimpahan jenis terendah adalah dari jenis Cephalanthera longifolia L (0,63%). Pada jenis perdu nilai kelimpahan jenis tertinggi adalah dari jenis P. aquilinum L (161,46%) dan nilai kelimpahan jenis terendah adalah dari jenis Comandra umbellata L (1,35%). Pada daerah yang tidak terbakar memiliki komposisi jenis yang lebih banyak dari pada di daerah pasca kebakaran. Kelimpahan jenis vegetasi pada tumbuhan perdu di daerah pasca kebakaran lebih tinggi dari pada di daerah tidak terbakar. Jenis vegetasi yang mendominasi pada jenis herba di daerah tidak terbakar dan pasca kebakaran adalah dari jenis I. cylindrica L. Pada jenis perdu di daerah tidak terbakar dan pasca kebakaran didominasi oleh jenis P. aquilinum L.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Suheriyanto, Dwi and Barizi, Ahmad | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Analisis Vegetasi; Savana; Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN-BTS) | |||||||||
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0602 Ecology > 060207 Population Ecology | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi | |||||||||
Depositing User: | Heni Kurnia Ningsih | |||||||||
Date Deposited: | 10 Aug 2015 08:24 | |||||||||
Last Modified: | 10 Aug 2015 08:24 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/1165 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |