Janwardhi, Cahya (2018) Internalisasi nilai-nilai pendidikan sosial dalam menumbuhkan kepedulian sosial siswa MTsN Turen. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12130083.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
INDONESIA :
Posisi pendidikan nilai menjadikan sangat viral dalam pembentukan pribadi manusia, karena manusia yang memiliki kecerdasan intelektual setinggi apapun tidak akan bermanfaat secara posistif bila tidak memiliki kecerdasan afektif secara emosional, sosial, maupun spiritual. Manusia tidak bisa hidup sendiri tetapi dikelilingi masyarakat disekitarnya oleh karena itu manusia perlu untuk bersosialisasi,dalam hidup dilingkungan masyarakat seorang individu harus mengikuti aturan-aturan yang ada di lingkungan tersebut yang sudah di sepakati oleh kelompok atau masyarakat tersebut, dengan begitu warga masyarakat dapat hidup berkasih sayang dengan sesama manusia, hidup harmonis, hidup disiplin, hidup berdemokrasi, dan hidup bertanggung jawab.
Tujuan penelitian ini untuk: (1) Untuk mengetahui sikap-sikap kepedulian sosial siswa MTsN Turen. (2) Untuk mengetahui bentuk dari internalisasi nilai-nilai pendidikan sosial dalam menumbuhkan kepedulian sosial MTsN Turen. (3) Untuk mengetahui hasil internalisasi nilai-nilai pendidikan sosial dalam menumbuhkan kepedulian sosial MTsN Turen.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus, yaitu peneliti berangkat ke lapangan untuk mengadakan pengamatan secara intensif, terperinci, dan mendalam pada kasus yang terjadi.Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.Untuk menganalisis data, penulis menggunakan analisis deskriptif kualitatif, yaitu mendeskripsikan dan menginterprestasikan data-data yang ada untuk menggambarkan realitas sesuai dengan fenomena yang sebenarnya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Untuk meningkatkan sikap kepedulian sosial pada siswa sekolah mempunyai kegiatan dan kebiasaan yang di terpakan dalam lingkungan sekitar. Kegiatan dan kebiasan tersebut juga diterapkan bagi pengajar pada saat dilingkungan sekolah. (2) Penanaman nilai pendidikan sosial yang diberikan oleh pengajar kepada peserta didik pada dasarnya sama yakni secara verbal dan nonverbal. Penanaman nilai verbal yakni penanaman nilai sosial dengan pemberian motivasi, nasehat, cerita, teguran, hukuman, dan pujian. Sedangkan nonverbal yakni dengan cara pembiasaan perilaku dan teladan. (3) Dari penanaman nilai-nilai pendidikan sosial pada siswa yang telah guru lakukan menghasilkan suatu nilai atau karakter pada siswa yang peduli lingkungan disekitarnya, meliputi kebersamaan, dan keharmonisan.
ENGLISH :
The position of value education makes it very viral in the formation of the human person, because human beings who possess any intellectual intelligence will not be useful positively if they have no emotional, social, or spiritual affective intelligence. Humans cannot live alone but surrounded by the surrounding community therefore humans need to socialize, in living environment society an individual must follow the rules that exist in the environment that has been agreed by the group or society, so citizens can live lovingly love with fellow human beings, live harmoniously, live discipline, democracy life, and responsible life.
The purpose of this study to: (1) To know the social attitude attitude of students MTsN Turen. (2) To know the form of internalization of social education values in fostering social concerns MTsN Turen. (3) To find out the result of internalization of social education values in growing MTsN Turen social awareness.
The approach used in this study is a qualitative approach with the type of case study research, ie researchers go to the field to conduct intensive, detailed, and in-depth observations on cases that occur. Methods of data collection is done through observation, interview, and documentation. To analyze the data, the authors used descriptive qualitative analysis, which is describe and interpret the existing data to describe the reality in accordance with the actual phenomenon.
The results showed that: (1) To improve the attitude of social awareness to school students have activities and habits in the consumed in the environment. Activities and habits are also applied to teachers at school environment. (2)The cultivation of social education value given by the teacher to the learners is basically the same ie verbally and nonverbally. The cultivation of verbal value is the cultivation of social value with the giving of motivation, advice, story, reproof, punishment, and praise. While nonverbal by way of habituation and exemplary behavior.(3) From the cultivation of social education values to students who have been teachers do produce a value or character in the students who care about the surrounding environment, including togetherness, and harmony.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Bashith, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Internalisasi Nilai-nilai; Pendidikan Sosial; Kepedulian Sosial; Value Internalization; Social Education; Social Concern | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Sayyidah Awwaliyah | ||||||
Date Deposited: | 07 Aug 2018 15:39 | ||||||
Last Modified: | 07 Aug 2018 15:39 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/11342 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |