Putri, Suciana Dwi Aria (2017) Pemanfaatan zakat untuk penanggulangan HIV/AIDS: Studi pandangan pengelola lembaga amil zakat infaq shodaqoh Muhammadiyah Sidoarjo terhadap pemanfaatan zakat untuk penyandang HIV/AIDS. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13210128.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (5MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Zakat adalah kadar yang tertentu yang diberikan kepada yang berhak menerimanya dan diyakini mampu mendorong keadilan sosial. Perkembangan distribusi zakat saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat yang didalamnya mencangkup pengumpulan , perencanaan, pengawasan, dan pendistribusian yang baik dari ulama mupun organisasi Islam. Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah Kabupaten Sidoarjo menyalurkan zakat kepada fakir-miskin yang terkena HIV/AIDS dengan pendekatan secara rohani, psikologi, dan layanan kesehatan.
Rumusan masalah dari penelitian skripsi ini adalah bagaimana pemanfaatan zakat di Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah Sidoarjo untuk gerakan sosial penanggulangan HIV/AIDS, dan bagaimana pandangan pengelola Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah Sidoarjo terhadap pemanfaatan zakat untuk penyandang HIV/AIDS. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan zakat di Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah Sidoarjo untuk gerakan sosial penanggulangan HIV/AIDS, serta untuk mengetahui pandangan pengelola Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah terhadap pemanfaatan zakat untuk penyandang HIV/AIDS.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian empiris dangan pendekatan deskriptif kualitatif. Data yang dikumpulkan berupa data primer melalui wawancara dan data sekunder yang dilakukan dengan teknik dokumentasi dan data laporan yang tersedia. Metode penggumpulan data berupa metode metode wawancara dan dokumentasi. Serta teknik pengelolaan data berupa pemeriksaan data, klasifikasi, verifikasi, analisis, dan kesimpulan.
Dapat diperoleh hasil penelitian bahwa manajemen zakat pada tahap perencanaan pendistribusian zakat yaitu berfokuskan kepada fakir-miskin yang terkena HIV/AIDS. Tahap pengorganisasian terdapat pembagian tugas dan fungsi anatara Manager Kasus dan Pendamping, tahap pelaksanaan yang sesuai dengan perencanaan. Dan tahap pengawasan setiap jobdis memiliki tugas dan tanggung jawab dalam program penanggulan HIV/AIDS. Adapun pendapat pengelola Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Muhammadiyah Sidoarjo terhadap distribusi zakat untuk penanggulangan HIV/AIDS adalah program pendampingan serta dukungan kepada korban HIV/AIDS yang memiliki kriteria mustahiq fakir-miskin yang terkena HIV/AIDS.
ENGLISH:
Zakat is a certain content to those who are entitled to receive it and its believed to be able to encourage social justice. The zakat distribution development is currently experiencing a very rapid development which includes the collecting, planning, supervising, and good distribution of islamic figures and Islamic organizations. Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute of Muhammadiyah Sidoarjo District distributes zakat to poor people with HIV / AIDS by using spiritual approach, psychology, and health services.
The research questions are how is the zakat utilization at Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute of Muhammadiyah Sidoarjo for social movement of HIV/AIDS countermeasures and how is the opinion of Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute Organizer of Muhammadiyah Sidoarjo against zakat utilization for people with HIV/AIDS. The research purposes are to know the zakat utilization at Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute of Muhammadiyah Sidoarjo for social movement of HIV/AIDS countermeasures and to know the opinion of Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute Organizer of Muhammadiyah Sidoarjo against zakat utilization for people with HIV/AIDS.
This research is included to empirical research with qualitative descriptive approach. The data collected in the form of primary data through interviews and secondary data is done by documentation techniques and available report data. Data collecting method in the form of interview method and documentation. And the techniques of data management in the form of data checking, classification, verification, analysis, and conclusions.
The research results can be obtained that the zakat management on the planning level of the zakat distribution is focusing on the poor people with HIV / AIDS. In the organizing level there is a tasks division and functions between Case Manager and Assistant, the implementation level that accordance with the planning. And the oversight levelfor each job description has the duty and responsibility in the HIV / AIDS countermeasures program. The opinion of Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute Organizer of Muhammadiyah Sidoarjo through zakat distribution for the HIV / AIDS countermesures is a program of assistance and support to HIV / AIDS victims who have criteria as mustahiq poor people with HIV / AIDS.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Fakhruddin, Fakhruddin | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Distribusi Zakat; Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh; HIV/AIDS; Zakat Distribution; Amil Zakat Infaq Shodaqoh Institute; HIV / AIDS | ||||||
Departement: | Fakultas Syariah > Jurusan al-Ahwal al-Syakhshiyyah | ||||||
Depositing User: | Durrotun Nafisah | ||||||
Date Deposited: | 31 Jul 2018 13:56 | ||||||
Last Modified: | 31 Jul 2018 13:56 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/11129 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |