Zulmiadi, M. (2017) Strategi pengembangan kurikulum pondok pesantren: Studi kasus di Pondok Pesantren An-Nur II Al-Murtadho, Bululawang, Malang. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
15750030.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Dalam sebuah lembaga pendidikan, kurikulum merupakan alat pembelajaran yang sangat menentukan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Pada prosesnya, kurikulum dapat berkembang sesuai dengan kemajuan zaman dan teknologi modern. Oleh kerena itu, kurikulum dapat berubah-ubah atau berkembang sesuai kebutuhan institusi atau sekolah. Atau dengan kata lain, kurikulum bersifat dinamis atau lentur dan tidak bersifat statis atau kaku. Pondok pesantren An-Nur II Bululawang, sebagai sebuah lembaga pendidikan islam juga melakukan beberapa pengembangan kurikulum yang diterapkan sekarang ini. Kebijakan umum dalam pengembangan kurikulum harus sejalan dengan visi, misi, dan strategi pengembangan pendidikan nasional yang dituangkan dalam kebijakan peningkatan angka partisipasi, mutu, relevan, dan efesiensi pendidikan.
Tujuan penelitian ini adalah (1) menganalisis dan mendeskripsikan konsep kurikulum yang ideal menurut Pondok pesantren an-Nur II. (2) menganalisis dan mendeskripsikan perencanaan strategi pengembangan kurikulum yang dibuat di pondok pesantren an-Nur II. (3) menganalisis pelaksanaan kurikulum pondok pesantren an-Nur II al-Murtadho, Bululawang.
Relevan dengan sifat permasalahannya, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, sementara jenis penelitiannya adalah penelitian lapangan dengan rancangan studi kasus. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan: observasi peran serta, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi.
Simpulan penelitian ini adalah: (1) konsep kurikulum ideal menurut pondok pesantren an-Nur II bululawang dengan mengacu kepada visi misi pondok pesantren an-Nur II yaitu mencetak santri sholihin dan sholihat, dengan indikator lulusannya yaitu. Kiyai, Tokoh, dan Insan yang bertakwa dan berakhlak Mulia. (2) perencanaan strategi pengembangan kurikulum pondok pesantren an-Nur II dengan mengacu kepada Visi dan Misi pondok pesantren, yang di tuangkan kedalam muatan isi kurikulum diniyah yang berisi lima materi pokok yaitu ilmu Nahwu, shorof, fikih, tauhid dan ilmu alkhlak. dari kurikulum diniyah tersebut kemudian berkembang menjadi kurikulum al-badar (akselerasi) dengan menggunakan metode al-miftah. (3) pelaksanaan strategi pengembangan kurikulum pondok pesantren dengan menggunakan beberapa strategi yaitu (a) pengembangan sumber daya manusia (SDM), yaitu dengan melakukan pelatihan guru diniyah. (b) 30 menit sebelum mulai pembelajaran, santri menghafal nadzoman alfiyah yang dipimpin oleh masing-masing ketua kelompok, kemudian santri juga sudah bisa membuat makalah untuk berdiskusi dengan teman kelasnya. Jadi, pusat pembelajaran tidak hanya berpusat kepada guru saja namun santri sudah bisa berdiskusi dengan teman sejawatnya. (c) dampak dari pengembangan kurikulum ini adalah, santri lebih cepat bisa membaca kitab yang ada kurikulum diniyah bisa membaca kitab 2-3 tahun setelah ada kurikulum al-badar santri sudah bisa membaca kita hanya dalam jangka waktu 5-6 bulan saja.
ENGLISH:
In an educational institution, the curriculum is a very learning tool determine to achieve learning objectives to be achieved. In the process, the curriculum can be developed in accordance with the progress of the times and modern technology. "Then, the curriculum can be fickle or evolving according to needs of the institution or school. Or in other words, the curriculum is dynamic or static and non-flexible or rigid. Boarding schools An-Nur Bululawang II, as an Islamic institution also did some development of curriculum on apply now. Public policy in curriculum development should be in line with the vision, mission, and strategy of development of the national education policy of increased numbers poured in participation, quality, relevant, and efficiency of education.
The purpose of this research is (1) analyse and describe the concept of an ideal curriculum according to boarding schools an-Nur II. (2) analyze and describe the planning curriculum development strategy created in boarding schools an-Nur II. (3) analyze the implementation of curriculum boarding schools an-Nur al-II Murtadho, Bululawang.
Relevant to the nature of the problem, the study used a qualitative approach, while this type of research is a research field with the draft case studies. Engineering data collection using: the role of observation, in-depth interviews, and documentation study.
A summary of this study are: (1) the concept of the ideal curriculum according to boarding schools an-Nur bululawang II with a reference to mission boarding schools an-Nur II IE print santri sholihin and sholihat, with indicators of graduates that is. Kiyai, the character, and the cautious and Noble character. (2) planning curriculum development strategies of boarding schools an-Nur II with reference to the vision and mission boarding schools, which pour into the curriculum content which contains five diniyah subject matter i.e. the science of Nahwu, shorof, Fiqh, tawheed and science alkhlak. of the curriculum the diniyah later evolved into the curriculum of al-Badr (acceleration) by using the methods of al-miftah. (3) implementation of curriculum development strategies boarding schools by using multiple strategies, namely (a) the development of human resources, i.e. by doing teacher training diniyah. (b) 30 minutes before the start of learning, students memorize nadzoman alfiyah led by each group Chairman, then students have also been able to make a working paper for discussion with your class. So, the Learning Center is not only centred to the teacher alone but the students can discuss with his colleagues. (c) the impact of the development of this curriculum is that students can read the book faster existing curriculum diniyah could read the book 2-3 years after the al-Badr curriculum students can already read we are only in the period of 5-6 months.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Soleh, A. Khudori and Asnawi, Nur | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Strategi; Pengembangan Kurikulum; Kurikulum Pondok Pesantren; Strategy; Curriculum Development; Curriculum Boarding Schools | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Ilmu Agama Islam | |||||||||
Depositing User: | Ratih Novitasari | |||||||||
Date Deposited: | 03 Aug 2018 14:48 | |||||||||
Last Modified: | 03 Aug 2018 14:48 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/11086 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |