Efendi, Fazrin Yohana (2017) Pelaksanaan pencatatan perkara di Pengadilan Agama Kabupaten Malang : Studi komparasi sistem manual dan sistem audio to text recording. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (FullText)
13210160.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
INDONESIA:
Pengadilan Agama Kabupaten Malang memilki suatu inovasi baru yang dinamakan sistem Audio to Text Recording. Dengan adanya sistem ini maka proses pencatatan perkara di Pengadilan Agama Kabupaten Malang tidak menggunakan sistem Manual. Adapun Proses Pelaksanaan Pencatatan Perkara dengan sistem Audio to Text Recording dibantu dengan sebuah aplikasi yang nantinya jawaban dari para pihak akan terekam langsung ke dalam aplikasi tersebut. Dengan adanya inovasi sistem ATR ini sangat membantu dalam proses persidangan khususnya dalam proses pelaksanaan pencatatan perkara Oleh karenanya, penelitian ini memfokuskan pada bagaimana perbandingan pelaksanaann pencatatan perkara dengan sistem manual dan sistem Audio Text Recording menurut pendapat panitera.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) prosedur pelaksanaan pencatatan perkara dengan sistem manual dan sistem Audio to Text Recording di Pengadilan Agama Kabupaten Malang, (2) kekurangan dan kelebihan pelaksanaan pencatatan perkara dengan sistem manual dan sistem Audio to Text Recording di Pengadilan Agama Kabupaten Malang. Penelitian dikategorikan sebagai jenis penelitian lapangan (field research), pendekatan deskriptif kualitatif. Skripsi ini memperoleh data dengan cara wawancara dan dokumentasi. Sedangkan untuk proses pengolahan data menggunakan teknik edit, klasifikasi, verifikasi dan analisis.
Hasil penelitian ini adalah, proses pelaksanaan pencatatan perkara menggunakan sistem ATR dan sistem manual tahapan hukum acara perdata sama yang membedakan pencatatannya. Sistem ATR memakai media aplikasi dan sistem manual tulis tangan oleh Panitera Pengganti. Kelebihan sistem ATR, pertama proses menuangkan ke berita acara persidangan lebih cepat sehingga putusan lebih cepat. Kedua, data langsung masuk ke aplikasi. Ketiga, akuntabilitas pemeriksaan perkara dapat dipertanggungjawabkan. Sedangkan kekurangan sistem ATR, apabila terjadi gangguan listrik, gangguan jaringan dan virus maka proses persidangan akan terhambat. Proses pelaksanaan pencatatan perkara dengan sistem manual memiliki kelebihan, lebih familiar karena tidak perlu mempelajari aplikasi. Kekurangan menggunakan sistem manual, pertama lebih lama dalam proses menuangkan ke berita acara persidangan. Kedua, pernyataan para pihak kadang ada yang terlewat. Ketiga, akuntabilitas pemeriksaan perkara kurang.
ENGLISH:
The Religious Court of Malang Regency has a new innovation that is called Audio Text Recording system. With this system, the process of recording case in Religious Court of Malang Regency doesn’t not use Manual system. The Implementation Process of case recording with Audio Text Recording system is assisted with an application that all answers from the parties will be recorded directly into the application. With the innovation, ATR system is very helpful in the trial process, especially in the process of implementation of case recording Therefore, this study focuses on how the comparison of the implementation of case recording with the manual system and Audio Text Recording system according to the registrar.
This research aims to know (1) the procedure of implementing the case recording with the manual system and ATR system, (2) the deficiency and excessive of implemention of case recording with the manual system and Audio to Text Recording system . This research is classified into the types of field research, descriptive qualitative approach. This research obtained data from the field by means of interview and documentation. As for the process of data processing using the edit techniques, classification, verification and analysis.
This research resulted that the process of case recording by using ATR system and manual system of legal stages of civil events is the same and difference in recording. ATR system uses aplication media while the manual system by hand writing by the subsistitute registrar. ATR system has many advantages, first the process of entering into the news of the trial event is faster that makes the faster decision. Second, data save dirextly into the application. Third, accountability in case investigation can be justified. Meanwhile, the lack of recording case using ATR system, namely the electrical disruption, network interruption and virus disturbance, then the trial process will be hampered. Then, the process of implementation of recording case with the manual system has advantages, more familiar because it does not need to learn the application. Disadvantages of the manual system, first longer in the process of writing to the minutes of the hearing. Second, the statements of the parties are sometimes overlooked. Third, lower accountability in case examination.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Zuhriah, Erfaniah | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pencatatan Perkara; Sistem Audio to Text Recording; Sistem Manual; The Registration Of Matter; Audio Text Recording System; Manual System | ||||||
Departement: | Fakultas Syariah > Jurusan al-Ahwal al-Syakhshiyyah | ||||||
Depositing User: | Zuhria Sulkha Amalia | ||||||
Date Deposited: | 26 Jul 2018 10:10 | ||||||
Last Modified: | 26 Jul 2018 10:10 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/10943 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |