Hadi, Abdul (2017) Pendidik perspektif Ibnu Khaldun: Studi kritis dalam buku mukaddimah. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (fulltext)
13110164.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Pembelajaran bukanlah hanya sebatas proses pentransferan ilmu dari Pendidik ke peserta didik, akan tetapi lebih ditekankan pada apa yang akan peserta didik peroleh setelah itu. Dalam mencapai itu semua dibutuhkan yang namanya profesionalisme pendidik. Profesionalisme pendidik dapat bersumber pada banyak hal, pendapat Ibnu Khaldun dimunculkan kembali dalam permasalahan seperti ini. Mengingat banyaknya pengaruh beliau dalam bidang ilmu pengetahuan dan banyaknya pujian dan sanjungan yang mengalir kepada beliau termasuk pujian dari orang barat. Lantas, bagaimanakah pendidik perspektif Ibnu Khaldun dalam buku Mukaddimah ?
Untuk mengetahui konsep pemikiran diatas maka rumusan masalah penelitian ini adalah 1) Bagaimana pendidik perspektif Ibnu Khaldun? 2) bagaimana relevansi pendidik perspektif Ibnu Khaldun dalam buku Mukaddimah dengan zaman sekarang? Dalam menjawab pertanyaan diatas penelitian ini dirancang dengan menggunakan jenis penelitian library research (penelitian kepustakaan), dimana data penelitian dikumpulkan melalui telaah terhadap karya beliau yakni Mukaddimah. Dan metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Adapun sumber datanya yaitu: sumber utama (primer) adalah Kitab Muqaddimah, karya Ibnu Khaldun dan sumber data sekundernya yaitu: buku-buku penunjang lain yang berkaitan dengan Ibnu Khaldun dan pendidikan. Sedangkan dalam menganalisis data penulis menggunakan metode dokumentatif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan konsep pendidikan perspektif Ibnu Khaldun untuk menjadi seorang pendidik yang profesional harus memiliki poin-poin sebagai berikut:1) Pendidik harus mempunyai perencanaan dalam pembelajaran 2) Pendidik harus memiliki spesialisasi Ilmu 3) Pendidik harus mencari lingkungan yang mampu mengembangkan keahlianya 4) Pendidik harus menguasai bidangnya dengan baik dan memiliki teori-teori yang kukuh 5) Pendidik hendaknya tidak meringkas kata-kata baru atau yang sulit dipahami oleh peserta didik 6) Ada beberapa metode yang dianjurkan Ibnu Khaldun (a) Tadarruj (berangsur-angsur) (b) Generalisasi (menjelaskan dari umum ke khusus) (c) Kontinuitas (bersambung atau terus menerus) (d) Visitasi atau rihlah (mengadakan kunjungan ilmiah) 7) Pendidik tidak menggunakan kekerasan dalam proses pembelajaran 8) Pendidik harus memiliki guru yang jelas dan bersanad 9) Menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh siswa
ENGLISH:
Learning is not just a process of transferring knowledge from educators to learners, but more emphasized on what will learners get after that. In reaching it all takes the name of professionalism educator. Educators' professionalism can originate in many ways, Ibn Khaldun's reappearance in such a problem. Considering his many influences in the field of science and the many praises and flattery that flow to him including the praise of the westerners. So, how professionalism educator perspective Ibn Khaldun in the book Mukaddimah?
To know the concept of thinking above then the formulation of this research problem is: 1) What about Ibnu Khaldun's educational perspective professionalism? 2) how does the professionalism of educator of Ibn Khaldun's perspective in Mukaddimah's book with the existing theory of today? In answering the questions above, this research was designed using research type library research (library research), where the research data collected through a review of his work namely Mukaddimah. And data collection method used is documentation method. The source data is: primary source (primary) is the Book of Muqaddimah, the work of Ibn Khaldun and secondary data sources are: other supporting books related to Ibn Khaldun and education. While in analyzing data writer use documentative method
The results of this study indicate that based on the educational concept of the perspective of Ibn Khaldun to become a professional educator must have the following points: 1) Educators must have planning in learning 2) Educators must have specialization Science 3) Educators should seek an environment that is able to develop qualification. 4) Educators must master their fields well and have strong theories 5) Educators should not summarize new words or that are difficult to understand by learners 6) There are several methods suggested by Ibn Khaldun (a) Tadarruj (gradually) (b) Generalization (c) Continuity (continuous or continuous) (d) Visitation or rihlah (make scientific visits) 7) Educators do not use violence in the learning process 8) Educators must have a clear teacher and bersanad 9) Using language that is easily to understand by students.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Rasmianto, Rasmianto | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pendidik; Ibnu Khaldun; Mukaddimah; Educators; Mukaddimah | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Arsyadillah Arsyadillah | ||||||
Date Deposited: | 31 Jul 2018 15:32 | ||||||
Last Modified: | 31 Jul 2018 15:32 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/10899 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |