Sofiana, Farida (2017) Persepsi siswa tentang pentingnya Pendidikan Agama Islam terhadap minat belajar PAI di SMAN 1 Tayu Pati. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13110247.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Persepsi siswa yang berbeda-beda terhadap pelajaran yang diterima, menimbulkan minat atau tidak minat siswa dalam belajar pendidikan agama Islam. Minat yang merupakan kecenderungan yang menetap dan mengenang beberapa aktivitas bagi siswa. Siswa yang berminat terhadap aktivitas akan memperhatikan aktivitas itu secara konsisten dengan rasa senang. Siswa yang memiliki minat belajar menganggap pendidikan agama Islam sebagai mata pelajaran yang tidak hanya untuk diterima dan dipahami tanpa harus dipelajari dan diimplementasikan ataupun sebaliknya.
Tujuan penelitian ini adalah untuk : 1) mengetahui persepsi tentang pentingnya pendidikan agama Islam siswa SMAN 1 Tayu Pati, 2) mengetahui minat belajar PAI siswa SMAN 1 Tayu Pati dan 3) mengetahui hubungan persepsi siswa tentang pentingnya pendidikan agama Islam terhadap minat belajar PAI siswa SMAN 1 Tayu Pati.
Dalam melakukan penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Sedangkan teknik pengumpulan data yang di pakai adalah: 1) Angket dan 2) Dokumentasi. Data dianalisis dengan koefisiensi determinasi dan regresi linier sederhana, memaparkan data, dan menarik kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) persepsi tentang pentingnya pendidikan agama Islam siswa SMAN 1 Tayu rata-rata menunjukkan persepsi siswa tentang pentingnya pendidikan agama Islam adalah 16,89 masuk pada pengelompokkan interval data 17-19 dengan prosentase 40,33%. 2) minat belajar PAI siswa SMAN 1 Tayu Pati diperoleh rata-rata siswa SMAN 1 Tayu Pati memiliki minat belajar yang cukup tinggi terhadap pelajaran PAI. Dengan rata-rata 76,52 yang masuk dalam penggelompokkan data 59-76 dengan responden 105 siswa dengan prosentase 44,11%. 3) Korelasi persepsi siswa tentang PAI sebesar 37,7% terhadap minat belajar PAI. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa hipotesis kerja (Ha) diterima, yaitu persepsi siswa tentang pentingnya pendidikan agama Islam mempengaruhi minat belajar PAI siswa SMAN 1 Tayu Pati.
ENGLISH:
Different students’ perceptions of the lessons received, arousing interest or lack of interest of students in learning Islamic religious education. Interest that is a sedentary tendency and remember some activities for students. Students who are interested in the activity will pay attention to the activity consistently with pleasure. Students who have an interest in learning consider Islamic religious education as a subject not only to be accepted and understood without having to be studied and implemented or otherwise.
The purpose of this study is to: 1) know the perception about the importance of Islamic religious education students SMAN 1 Tayu Pati, 2) know interest in learning PAI students SMAN 1 Tayu Pati, and 3) know correlation of students’ perceptions about the importance of Islamic education on the interest of learning PAI students SMAN 1 Tayu Pati.
This research the researcher use quantitative research approach with correlation research type. While the data collection techniques in use are: 1) questionnaire and 2) documentation. Data were analyzed by simple linier regression, exposing and drawing conclusions.
The results of this study indicate that: 1) the perception about the importance of Islamic religious education students of SMAN 1 Tayu on average shows students' perceptions about the importance of Islamic education is 16.89 entry in the grouping of data interval 17-19 with the percentage 40.33%. 2) interest in learning PAI students SMAN 1 Tayu Pati obtained the average student SMAN 1 Tayu Pati have a high learning interest to the lesson of PAI. With an average of 76.52 which is included in grouping data 59-76 with respondents 105 students with 44.11% percentage. 3) Student perception correlation about PAI 37,7% to PAI learning interest. Based on this it can be concluded that the working hypothesis (Ha) accepted, ie student perceptions about the importance of Islamic religious education affect the interest of learning PAI students SMAN 1 Tayu Pati.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Wahyuni, Esa Nur | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Persepsi; Pendidikan Agama Islam; Minat belajar; Perception; Islamic Religious Education; Interest in learning | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Arsyadillah Arsyadillah | ||||||
Date Deposited: | 20 Apr 2018 16:09 | ||||||
Last Modified: | 20 Apr 2018 16:09 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/10869 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |