Budianto, Andri (2017) Analisis kandungan timbal (Pb) pada tanaman kangkung air (Ipomoea aquatic forrsk) di Sungai Lesti Kabupaten Malang dengan variasi metode destruksi basah tertutup menggunakan spektroskopi serapan atom (SSA). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13630030.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Sungai Lesti merupakan salah satu sungai yang terletak di Kabupaten Malang yang dimanfaatkan untuk keperluan aktivitas domestik, nondomestik dan sebagai buangan limbah rumah tangga, pertanian dan industri sehingga mengakibatkan kualitas dari Sungai Lesti menurun. Kangkung air memiliki kemampuan dalam penyerapan logam timbal (Pb) sehingga dapat dijadikan sebagai bioindikator untuk menentukan kualitas perairan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode destruksi basah tertutup terbaik untuk penentuan logam timbal (Pb) dalam sampel tanaman kangkung air menggunakan Spektoskopi Serapan Atom (SSA) dan untuk mengetahui kadar logam timbal (Pb) pada beberapa stasiun pengambilan sampel dengan menggunakan bioindikator kangkung air.
Tahapan penelitian ini meliputi: penentuan stasiun pengambilan sampel, pengambilan, pengawetan, serta preparasi sampel. Kemudian sampel kangkung air sebanyak 2 gram didestruksi menggunakan microwave dan refluks untuk mengetahui metode destruksi basah tertutup terbaik. Penentuan kadar logam timbal (Pb) pada masing-masing sampel kangkung air yang diambil di stasiun yang berbeda didestruksi dengan menggunakan destruksi basah tertutup terbaik dan diukur menggunakan Spektrofotometri Serapan Atom (SSA).
Hasil analisis berdasarkan konsentrasi yang terukur menunjukkan metode destruksi microwave memiliki konsentrasi yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan refluks. Hasil analisis dengan one way ANOVA dengan tingkat kesalahan 0,01 diperoleh F hitung sebesar 3,88 sedangkan F tabel 21,20 yang artinya tidak terdapat pengaruh antara variasi metode destruksi terhadap perolehan kadar logam timbal (Pb) dalam sampel tanaman kangkung air. Kadar logam timbal (Pb) pada masing-masing sampel kangkung air yang diambil pada stasiun yang berbeda dari stasiun I, II, III, IV, V, VI dan VII secara berturut-turut adalah 0,2183 mg/kg; 0,2923 mg/kg; 0,4483 mg/kg; 0,3305 mg/kg; 2, 6131 mg/kg; 2,9396 mg/kg dan 2,8452 mg/kg
ENGLISH:
Lesti River is one of the rivers located in Malang Regency which is used for domestic, nondomestic and domestic waste, agricultural and industrial waste will decrease the quality of Lesti River. Ipomoea aquatic forrsk has the ability to absorb lead metal (Pb), so that it can be used as bio-indicator to determine the water quality. The aim of this research is to know the best wet closed destruction method for the determination of lead metal (Pb) in ipomoea aquatic forrsk using Atomic Absorption Spectroscopy (SSA) and to know the content of lead (Pb) at some sampling stations using ipomoea aquatic forrsk.
Stage of research includes: determining the sampling stations, taking, preventing and preparing the sample. Ipomoea aquatic forrsk sample was as much as 2 gram destructed using microwave and reflux to know best wet closed destruction method. Determination content of lead (Pb) in each ipomoea aquatic forrsk sample that was taken at different stations and destructed by using the best wet closed destruction and measured using Atomic Absorption Spectrophotometry (AAS).
The results of analysis based on measured concentrastions indicate that microwave digestion have slightly higer concentration than reflux. The result of analysis with one way ANOVA with error rate of 0,01 and obtained F value of 3,88 and F table of 21,20, meaning that there is no influence between variation of destruction method with content of lead (Pb) in a sample of ipomoea aquatic forrsk. The content of lead (Pb) in each ipomoea aquatic forrsk that is taken at different stations of I, II, III, IV, V, VI and VII in a row is 0,2183 mg/kg; 0,2923 mg/kg; 0,4483 mg/kg; 0,3305 mg/kg; 2, 6131 mg/kg; 2,9396 mg/kg and 2,8452 mg/kg.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yulianti, Eny and Romaidi, Romaidi | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Sungai Lesti; Kangkung air; Timbal; Destruksi basah tertutup; Lesti River; Ipomoea Aquatic Forrsk; Lead; Wet Closed Destruction | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Kimia | |||||||||
Depositing User: | Durrotun Nafisah | |||||||||
Date Deposited: | 27 Apr 2018 10:04 | |||||||||
Last Modified: | 27 Apr 2018 10:04 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/10722 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |